suryapagi.com
RAGAMREGIONAL

Viral, Mereka-Mereka Yang Meninggal Saat Sholat dan Ceramah di Bulan Ramadan

Innalillahi Wainna Illaihi Rojiun. Baru-baru ini, jagat maya viral dengan peristiwa meninggalnya seorang jemaah Shalat Jumat dalam sujud terakhirnya. Peristiwa ini berlangsung di Masjid Almukhlisin, Pamanukan, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Jumat, 30 April 2021.

Dalam video amatir yang beredar di media sosial, tampak jenazah pria tersebut memakai sarung bermotif garis hijau dan putih, berbaju koko serta berpeci hitam. Posisinya tertelungkup di lantai teras masjid, dalam posisi badan tertelungkup ke samping kiri. Ia diperkirakan meninggal secara mendadak, lantaran terlihat masih dalam posisi duduk tahiyat akhir, saat ajal menjemputnya.

Almarhum yang diketahui bernama Upan Sopian, warga Kampung Simpangsari, Kecamatan Cibogo, kemudian dievakuasi petugas memaki alat pelindung diri menggunakan ambulans, menuju Puskesmas Pamanukan. Unggahan ini pun dibanjiri komentar netizen. Selain ucapan belasungkawa, tak sedikit dari mereka yang mendoakan almarhum meningal dalam keaadaan khusnul khotimah.

Belum lama ini, perisitiwa menghebohkan serupa juga terjadi di  Makassar, Sulawesi Selatan, Senin 26 April 2021. Seorang dosen di Universitas Islam Negeri Alaudin Makassar, Ustadz Ruddin Emang, mengehembuskan nafas terakhirnya, saat tengah  ceramah, di Masjid Baiturrahman, Panaikinang. Rekaman cctv yang memperlihatkan detik-detik almarhum meninggal saat ceramah usai melaksanakan Shalat Dzuhur di atas mimbar pun viral di media sosial.

Dalam ceramahnya, almarhum mengulas tentang musibah tenggelamnya Kapal Selam KRI Nanggala 402 di Perairan Bali. Ia pun menutup ceramahnya dengan memanjatkan doa sambil meneteskan air mata. Hingga pada akhirnya, suara Ustadz Ruddin yang sebelumnya lantang, justru mulai menurun hingga akhirnya tak sadarkan diri di atas mimbar, dan meninggal dunia sesaat akan mengakhiri ceramahnya.

“Sebenarnya ini nasihat buat kita semua ya. Ada org yg dirawat berbulan-bulan di rumah sakit masih hidup. Adapula yang lagi ceramah, shalat,  tiba-tiba meninggal. Jadi, ajal itu milik siapapun yang waktunya sudah tiba,” ujar Ustadz Zacky Mirza, yang beberapa waktu lalu juga sempat pingsan, saat tengah memberikan tausiah. (Car)

Related posts

Viral! Seluruh Warga Desa Tidur Beralaskan Pasir

Ester Minar

Viral! Pria Kibarkan Bendera Merah Putih di Samping Bendera Hitam Tengkorak, Polisi Turun Tangan

Ester Minar

Pria Terpergok Istri Saat Sedang Perkosa Keponakan

Ester Minar

Leave a Comment