SPcom CIREBON – Seorang pria bernama Suryadi alias Tukul (35) warga Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, membunuh seorang guru ngaji. Ia melakukan tindak pidana tersebut karena sebelumnya terpergok mencuri.
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada Jumat (27/8/2021), di rumah korban yang berada di Kecamatan Sedong.
Saat itu, pelaku masuk melalui pintu belakang dan telah mengumpulkan beberapa barang berharga. Namun tiba-tiba korban pulang, pelaku yang panik bersembunyi di dapur.
“Tapi korban masuk ke dapur dan melihat ada tersangka, kemudian berteriak minta tolong. Pelaku panik, kemudian mencekik korban hingga jatuh lemas,” ucap.
Namun pelaku masih melihat korban masih bernapas, sehingga akhirnya dilakukan cekikan berikutnya disertai membenturkan kepalanya ke lantai. Setelah memastikan korban tewas, kemudian pelaku menyeret tubuh korban ke dalam kamar mandi.
“Tersangka meletakan gayung ke tangan korban agar seolah-olah korban tewas karena terpeleset di kamar mandi,” ucapnya.
Setelah mendapatkan laporan adanya tindak pidana, Polisi pun melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap tersangka tiga hari kemudian.
“Motif tersangka adalah ingin menguasai harta korban, dan tersangka juga mengakui bahwa anaknya belajar mengaji kepada korban,” tandasnya.
Polisi mendapatkan barang bukti ponsel, dua unit tv, sound system dan beberapa pakaian milik korban. Tersangka dijerat degan Pasal 365 KUHPidana dan diancam hukuman maksimal 15 tahun penjara.(SP)