suryapagi.com
RAGAM

Izinkan Saipul Jamil Tampil Di TV untuk Edukasi, Dr Tirta: KPI Ngawur!

SPcom JAKARTA – Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), baru-baru ini mengeluarkan keputusan yang kontroversial tentang pengizinan Saipul Jamil untuk tampil di layar televisi tanah air.

Ya, KPI Pusat melalui ketuanya, Agung Suprio membolehkan Saipul Jamil tampil di televisi usai bebas dari penjara. Tapi, kemunculannya di layar kaca untuk memberikan edukasi.

Sontak saja, keputusan yang menuai kontroversi itu pun ditanggapi oleh sederet publik figur.

Setelah sebelumnya Ari Kriting sempat melontarkan kritik pedasnya atas keputusan tersebut, kini dokter Tirta pun menyebut bahwa langkah KPI untuk menjadikan Saipul Jamil sebagai agen edukasi dalam tayangan televisi adalah keputusan yang keliru.

Dokter Tirta menegaskan ketidaksetujuannya terhadap keputusan tersebut. Dia heran bagaimana mungkin pelaku pencabulan bisa mengedukasi orang-orang dengan tema tersebut.

“Seseorang yang dipenjara karena pencabulan di bawah umur, setelah bebas dijadikan agen edukasi bahaya ‘pencabulan anak di bawah umur’. Itu ide yang luar biasa ngawur,” katanya.

Tak berhenti sampai di situ, dokter Tirta pun menambahkan bahwa seharusnya ketua KPI sekarang sebaiknya berfokus pada permasalahan internal yang ada dalam lembaganya.

Seperti yang diketahui sebelumnya, KPI sendiri saat ini sedang dihujat netizen tanah air karena dianggap melindungi pelaku pelecehan seksual dalam lembaganya.

“Lebih baik anda, Agung Suprio dan KPI Pusat melakukan investigasi mengenai kasus di lembaga anda,” kata Dokter Tirta.

“Buat pansus di dalam lembaga yang anda pimpin. Jika tidak terbukti, baru klarifikasi. Jika terbukti salah, proses secara hukum,” imbuhnya menyarankan.

Dokter Tirta pun ingin melihat ketegasan Ketua KPI mengurus masalah internalnya.

“Bahasan anda di podcast itu sok iye banget kan, jadi kami menunggu anda. Apakah gagah di podcast doang, atau gagah berani,” tuturnya. (SP)

Related posts

Heboh “Konten” Klinik dr Richard Lee di Padang Kemalingan

Rasid

Keluarga Vanessa Angel Masih Terus Ributkan Soal Harta dan Hak Asuh Gala

Ester Minar

Kisah Tragis Sharon Tate, Aktris Berbakat yang Tewas di Tangan Sekte Sesat

Rasid

Leave a Comment