suryapagi.com
NEWSREGIONAL

Mesin ATM di Minimarket Dibobol, Uang Ratusan Juta Raib

SPcom TASIKMALAYA – Sebuah mesin ATM di dalam mini market di jalan Perintis Kemerdekaan, Sambongjaya, Tasikmalaya dibobol maling. Pelaku berhasil menggasak duit Rp 136 juta.

“ATM yang dibobol ini adalah milik salah satu Bank Swasta yang berada di dalam mini market. Total kerugian dari pembobolan Mesin ATM ini 136 juta,” kata Kasat Reskrim Polresta Tasikmalaya, AKP Agung Tri Poerbowo, Kasat Reskrim Polresta Tasikmalaya.

Polisi menduga pelaku masuk melalui plafon mini market dengan mengelas bagian baja ringan. Pelaku langsung melas bagian mesin untuk menguras isinya.

“Jadi masuk dari belakang naik ke atas dan rusak plafon. Ditemukan gas diduga untuk las,” jelas Agung.

Unit Identifikasi Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota dan Polsek Mangkubumi yang datang langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Di lokasi, Polisi mendapati uang pecahan Rp 50 ribu yang berceceran di dalam lokasi mini market dan bagian belakang mini market, yang berupa kebun. Aksi pelaku sempat terekam kamera CCTV.

Penanggung jawab mini market, Dina Nurfadilah mengaku mengetahui kejadian bobol ATM dari karyawan. Pelaku berjumlah dua orang.

“Saya di telepon sama salah satu karyawan katanya ada pembobolan mesin ATM pas saya ke sini di lihat iya benar atm di bobol, tadi pas di lihat alat yang di gunakan maling masih ada seperti linggis dan gas,” ungkapnya, Senin (17/10/2021).

“Maling masuk ke sini lewat atap, sempat ke rekam CCTV juga, kalau yang saya lihat di CCTV pelakunya 2 orang, kalau barang-barang di sini yang hilang belum tau, karena masih di audit, hanya kalau yang pasti mesin ATM di bobol,” tambahnya. (SP)

Related posts

Sadis! Pria Dibacok Berkali-kali Dirumahnya

Ester Minar

Heboh, Wanita Nekat Tabrakkan Diri ke Kereta

Ester Minar

Ketua MPR: Tolak Politik Uang-Jangan Golput!

Ester Minar

Leave a Comment