suryapagi.com
NASIONALNEWS

Menko Maves Tinjau Pembangunan Kereta Cepat di Purwakarta

SPcom PURWAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan meninjau pengerjaan terowongan Kereta Api Cepat Indonesia Cina (KCIC), di Desa Bunder, Jati Luhur, Purwakarta, Rabu (12/1/2022).

Menurut Luhut, memang di sekitar tunnel 2 tanahnya sedikit lempung. Namun begitu, hal tersebut bisa diatasi para ahli untuk memenuhi target penyelesaian proyek tersebut April mendatang.

“Berdasarkan penjelasan dari ahli tadi, ditargetkan April 2022 selesai. Menurut ahli-ahli di bidang ini bisa menahan goyangan,” ujarnya.

Sementara Direktur Utama KCIC, Dwiyana Slamet Riyadi mengatakan, proses pengerjaan terowongan tersebut hanya tersisa sepanjang 300 meter lagi untuk mencapai pengerjaan 100 persen. Diakuinya kondisi tanah lempung menjadi kendala dalam pengerjaan terowongan tersebut.

Namun, lanjut dia, pihak pengembang saat ini sudah menutup titik – titik tanah itu dengan di beton. “Jadi memang tanah di titik – titik ini memang lembut, begitu digali dengan ekskavator itu langsung runtuh. Di sini kita tinggal 300 meter,” ucap Dwiyana.

Dwiyana menambahkan, setelah titik – titik tanah yang mudah runtuh itu setelah dilakukan pembetonan proses pengerjaannya sudah mulai lancar. Dia juga menyebutkan target pengerjaan terowongan 1,8 meter per harinya itu sudah bisa dicapai.

Dalam kunjungan ini, Luhut juga didampingi oleh Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika dan Dandim 0619/Purwakarta Letkol Arm Krisrantau Hermawan serta jajaran terkait. (Aik Hakiki)

Related posts

Stress Tak Diberi Modal Usaha, Mahasiswa Menghisap Gas Balon Hingga Tewas

Ester Minar

Turunkan Bendera, Polisi Dilempar Batu Hingga Luka

Ester Minar

Pasutri Makan Roti Dicampur Racun Tikus

Ester Minar

Leave a Comment