SPcom BOGOR – Sosok mayat perempuan yang terbalut lembaran plastik dan dimasukan ke dalam kardus seperti barang yang akan dikirmkan melalui jasa pengiriman, di Karadenan, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, menggegerkan warga.
Penemuan mayat dalam sebongkah kardus itu pun tak luput dari perhatian Kriminolog, Reza Indragiri Amriel.
Menurut Reza, apabila mayat malang tersebut ditemukan dalam kondisi utuh, maka akan sangat mudah untuk diungkap kasusnya.
“Kenapa dimasukkan ke kardus, karena itu cara yang dianggap pelaku mudah untuk menghilangkan barang bukti. Selain itu, kardus juga cukup mudah untuk didapat,” ujar Reza, Rabu (9/2/2022).
Orang-orang pada dasarnya tak mudah untuk curiga dengan isi kardus selain dari kardus yang sifatnya cukup mudah untuk diangkut.
“Tapi kenapa kardus tergeletak begitu saja, jangan-jangan jatuh atau tercecer dan pelaku tidak sempat mengangkutnya lagi,” papar dia.
“Kalau mayat tak dirusak saat dimasukkan ke dalam kardus, maka mungkin mau dibawa ke tempat yang bisa menghancurkan mayat dalam waktu cepat, seperti tempat pembakaran sampah, galian tanah, dan lainnya,” sambung dia.
Karenanya, Reza berpendapat bahwa dalam kasus ini kemungkinan besar pelaku tak cukup untuk berbuat lebih sadis terhadap korban.
“Artinya, pelaku tak punya cukup kesanggupan untuk merusak barang bukti dengan tangannya sendiri,” imbuhnya.
“Ya. Bukan kesadisan tingkat tinggi. Bahkan siapa tahu awalnya dia tidak punya niat untuk membunuh. Bisa saja pelaku lepas kontrol, menganiayanya kebablasan sehingga menyebabkan korban tewas,” tutup Reza.
Mayat tersebut, ditemukan warga sekira pukul 13.00 WIB, dan baru diketahui isinya pada pukul 13.30 WIB.
Kanit Reskrim Polsek Cibinong, AKP Yunli Pangestu, membenarkan adanya penemuan mayat perempuan malang tersebut.
Dia menyampaikan, bahwa terkait hal ini, Polsek Cibinong akan melakukan penyelidikan ihwal penemuan mayat perempuan dalam kardus itu.
“Masih diselidiki, dan saat ini mayat tersebut telah dibawa ke RS. Polri, Kramat Jati guna ditindak lanjuti,” terang dia. (SP)