SPcom JAKARTA – Sebuah video yang memperlihatkan pelaku pencurian ponsel ditangkap warga di Jatipadang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan (Jaksel) viral di media sosial. Pelaku mendapat pukulan dari sejumlah warga.
Dalam video tersebut, pelaku terlihat mengenakan kemeja berwarna putih dan celana jeans panjang. Saat diamankan, sejumlah warga terlihat memukuli pelaku.
Saat dimintai konfirmasi, Kanit Reskrim Polsek Pasar Minggu AKP Sofyan Suri membenarkan adanya aksi pencurian ponsel tersebut. Pelaku berinisial ZA dan telah ditetapkan sebagai tersangka.
“Iya dibawa ke polsek, tersangka,” kata AKP Sofyan Suri saat dikonfirmasi, Kamis (15/9/2022).
Sofyan mengatakan pelaku mencuri ponsel seorang tukang bangunan. Aksi pelaku diketahui warga yang merupakan penjual nasi goreng di lokasi.
“Pelaku inisial ZA mengambil HP tukang bangunan yang disimpan di dalam tas, lalu pelaku ambil HP tersebut kemudian diketahui oleh tukang nasi goreng dekat TKP,” ujarnya.
Dia mengatakan pelaku kemudian diteriaki maling. Warga yang mendengar pun datang dan mengejar pelaku.
“Lalu diteriaki maling hingga mengundang warga dan berhasil ditangkap selanjutnya dibawa ke polsek,” ujarnya. (SP)