SPcom MAKASSAR – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Totok Imam Santoso mengunjungi Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Provinsi Sulawesi Selatan, di Makassar, Senin (02/01/2023).
Selain untuk mempererat tali silaturahmi, ini juga merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat Sulsel dalam antisipasi penanganan bencana. Terlebih beberapa waktu belakang diterja oleh cuaca yang cukup ekstrem.
Totok menegaskan bahwa kedatangannya juga guna meyakinkan kondisi kemampuan dan kekuatan antar mitra kerja dalam menghadapi berbagai ancaman bencana alam. Ini sesuai dengan perintah harian Kasad bahwa TNI AD harus hadir di tengah-tengah kesulitan masyarakat.
“Sebagai mitra kerja dalam penanganan bencana alam. Karena kita lihat akhir-akhir ini cuaca cukup ekstrem tentunya ini perlu kesiapan kita bersama,” ujarnya.
Tidak kalah penting, lanjutnya, yaitu kedekatan emosional dan kekompakan sesama petugas harus dibangun.
“Sehingga kedepannya dapat lebih sigap dan efektif dalam melaksanakan tugas mengatasi bencana,” tandasnya.