SPcom KLATEN – Seorang pria melakukan aksi pamer alat vital di taman kota Kecamatan Jatinom, Kabupaten Klaten. Aksi pria tersebut membuat korbannya yakni seorang remaja perempuan, syok melihatnya.
“Ini sudah membaik. Syok itu sehabis kejadian,” ungkap ibu korban, Umi, Minggu (29/1/2023) siang.
Dijelaskan Umi, kejadian tersebut menimpa keluarganya Jumat (27/1) malam. Pihaknya sudah membuat laporan ke Polsek, hari ini.
“Hari ini habis bikin laporan di Polsek Jatinom. Kronologi seperti yang saya tulis itu,” jelas Umi.
Kejadian tersebut viral setelah diunggah akun Facebook Umiyy Tjah KotaApem pada Sabtu (28/1). Postingan tidak disertai gambar atau video.
Dimintai konfirmasi, Kapolsek Jatinom AKP Nahrowi membenarkan ada laporan kejadian tersebut. Nahrowi mengatakan saat ini polisi sudah menindaklanjuti laporan ini.
“Ini Satreskrim Polsek sudah menindaklanjuti. Kita mengumpulkan keterangan saksi, jadi masih Lidik,” ungkap Nahrowi. (SP)