suryapagi.com
REGIONAL

Polres Bengkulu Utara Tingkatkan Patroli Cegah Gangguan Kamtibmas di Bulan Ramadhan

SPcom BENGKULU – Polres Bengkulu Utara tingkatkan patroli untuk menjaga kamtibmas di bulan Ramadhan 1444 Hijriah. Antisipasi balap liar dan tindak kejahatan jalanan.

Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Andy Pramudya Wardana mengatakan, bahwa pihaknya telah memetakan titik rawan kejahatan dan juga potensi gangguan kamtibmas.

“Jadi kami imbau untuk tidak melakukan aksi balap liar, kemudian menggunakan knalpot racing yang dapat mengganggu ibadah serta mengganggu situasi kamtibmas,” ujarnya, Kamis (23/3/2023) malam.

Andy pun meminta kepada warga untuk tetap waspada terhadap tindak kejahatan selama bulan Ramadhan.

“Lalu tidak menyalakan petasan yang dapat membahayakan keselamatan diri sendiri maupun orang lain, serta mengganggu ketenangan,” tegasnya.

Menurutnya, momen Ramadhan harus digunakan untuk kembali melatih diri semakin taqwa. Tidak hanya itu, bagi yang beragama lain pun momen ini untuk meningkatkan toleransi.

“Di bulan suci yang mulia ini mari kita sama sama tingkatkan iman dan taqwa lalu tetap saling menjaga toleransi sesama umat beragama,” tandasnya.(YG4)

Related posts

Pertamina Uji Coba “Full Cycle” Program BBM Bersubsidi di Bengkulu

Sandi

Pamit Beli Pulsa, Pria Ditemukan Tewas Telungkap di Kali

Ester Minar

Polres Gresik Cek Senpi Milik Anggota

Sandi

Leave a Comment