suryapagi.com
NEWSREGIONAL

KPK OTT Pj Bupati Sorong, Yan Piet Mosso

SPcom SORONG – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) Pj Bupati Sorong, Yan Piet Mosso di wilayah Sorong, Papua Barat Daya.

“Benar kami tanggal 12 November sekitar jam 23.00 telah melakukan giat tangkap tangan di wilayah sorong terhadap penyelenggaraan negara. Dugaan TPK serta pihak terlibat masih sedang kami dalami,” kata Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron, Senin (13/11/2023)

Namun, KPK belum menjelaskan apa kasus yang membuat Yan ditangkap. KPK juga belum mengungkap berapa orang yang diamankan.

Kini, pihak yang diamankan KPK tersebut berstatus sebagai terperiksa. KPK punya waktu 1×24 jam untuk menentukan status hukum para pihak yang di-OTT. (SP)

Related posts

37 Pelanggar Protokol Kesehatan di Gresik Dijerat Tipiring

Sandi

Pria Tewas Dibacok Saat Nongkrong

Ester Minar

Polres Mesuji Berikan Paket Sembako ke Warga dan Vaksinator Covid-19

Sandi

Leave a Comment