SPcom JAKARTA – Ditangkapnya kembali Ammar Zoni oleh polisi untuk kali ketiga karena kasus narkoba, membuat mantan pengacara sang aktor, Emile Oemar Alamudy terkejut. Dan Kamis (14/12) kemarin, Emile Oemar menyambangi Polres Metro Jakarta Barat untuk menjenguk mantan klien sekaligus sahabatnya itu.
Usai menemui Ammar, Emile Oemar Alamudy pun menyempatkan diri untuk bertemu awak media. Emile Oemar pun membeberkan alasan Ammar Zoni kembali mengkonsumsi zat narkotika.
Menurutnya, Ammar mengaku kecewa dengan sikap skeptis Irish Bella yang tidak kunjung percaya bahwa dirinya telah berubah.
“Alasannya dia, dia bilang aku kecewa sama Ibel karena Ibel terus nuduh aku pakai narkoba, padahal aku sudah berhenti pada saat pertama keluar dari Lapas itu, cuma kok Ibel tetep nuduh aku pakai narkoba, jadi ya aku stress banget Bang, ini pelarianku,” ujar Emile Oemar Alamudy, di Polres Metro Jakarta Barat.
Mendengar alasan Ammar, Emile sontak memberikan bantahan tegas. Karena bagi Emile, aksi yang diambil Ammar dalam pelariannya merupakan langkah yang salah.
Terlebih lagi, saat dinyatakan bebas beberapa bulan yang lalu, Ammar sempat berjanji kepada Irish untuk tidak lagi mengkonsumsi narkoba.
“Ya aku jelasin juga ke Ammar, Mar jujur salah kau pelarian ke narkoba ini salah, kenapa gak lebih dekat ke agama aku bilang, seperti janji kau sama Ibel,” tegasnya.
Lebih lanjut, Emile Oemar juga menegaskan bahwa kunjungannya hari ini hanyalah sebagai sahabat Ammar. Karena, pada kasus ini Ammar telah menunjuk Jon Mathias sebagai pengacaranya.
“Jadi saya kesini sebagai teman Ammar lah, bukan sebagai PH dia, seperti itu,” tuturnya. (SP)