SPcom BOGOR – Seorang pria berinisial I (40) tewas usai ditikam oleh seorang pengendara motor di Jalan Raya Jonggol-Cileungsi, Bogor, Rabu (7/2/2024).
Kapolsek Jonggol Kompol Asep Fajar menjelaskan, peristiwa tersebut berawal saat pelaku yang sedang mengendarai sepeda motor, tiba-tiba dipanggil oleh korban pada Selasa (6/2) kemarin sekitar pukul 23.30 WIB.
Diduga, pelaku marah lantaran dipanggil oleh orang yang tak dikenal olehnya. Rekan korban pun sempat mencoba melerai, namun pelaku malah datang lagi ke lokasi.
“Pelaku yang merasa tak kenal korban kemudian marah hingga terjadi keributan. Rekan korban berhasil melerai dan pelaku diminta pergi. Tetapi, setelah beberapa saat, kembali terjadi konfrontasi,” jelasnya.
Tak lama setelah itu, pelaku nekat menghabisi nyawa korban dengan cara menikamnya di bagian perut dan dada.
“Kejadian berlanjut pada 7 Februari, pukul 02.00 WIB, ketika pelaku kembali menyerang korban dengan menikamnya sebanyak dua kali di perut dan dada sebelah kiri,” sambung Asep.
Korban sempat dilarikan ke rumah sakit, namun sayangnya nyawanya sudah tak dapat diselamatkan.
“Korban dilarikan ke RS Permata Jonggol oleh saksi Supardi alias Bandot, namun nyawa korban tidak dapat diselamatkan,” ucapnya.
Sampai saat ini, pihak kepolisian masih berupaya untuk mencari keberadaan pelaku yang langsung melarikan diri usai menusuk korban hingga tewas tersebut. (SP)