suryapagi.com
NASIONALNEWS

Gugur saat Tugas di Lebanon dan Congo, 2 Prajurit TNI Dapat Medali Tertinggi dari PBB

Sersan Kepala (Serka) Dudi Iskandar dan Pratu Bibit Nailil Huda pada 2023 gugur di daerah tugas UNIFIL Lebanon dan daerah tugas MONUSCO di Negara Congo

SPcom JAKARTA –  Dua prajurit TNI Sersan Kepala (Serka) Dudi Iskandar dan Pratu Bibit Nailil mendapat penganugerahan medali tertinggi PBB Dag Hammarskjöld. Penghargaan tersebut diberikan kepada kedua prajurit TNI yang gugur saat melaksanakan tugas mulia sebagai pasukan penjaga perdamaian dunia.

Medali PBB Dag Hammarskjöld diserahkan langsung oleh Seketaris Jenderal (Sekjen) PBB Antonio Guteres kepada Pemerintah Republik Indonesia yang diterima oleh Deputi Wakil Tetap RI Dubes Harry Prabowo, di dampingi Brigjen TNI Felix Tobing sebagai Penasihat Militer RI untuk PBB dan Letkol Inf Paulus Pandjaitan sebagai Asisten Penasihat Militer RI di ruangan utama Trusteeship council Chamber di Markas Besar PBB di New York Amerika Serikat, Kamis, 30 Mei 2024.

Dikutip dari laman resmi Mabes TNI dijelaskan, Sersan Kepala (Serka) Dudi Iskandar dan Pratu Bibit Nailil Huda pada 2023 gugur di daerah tugas UNIFIL Lebanon dan daerah tugas MONUSCO di Negara Congo. Acara penganugerahan juga di hadiri perwakilan dari beberapa negara lainnya yang anggotanya juga telah gugur dalam pelaksanaan tugas perdamaian PBB di seluruh daerah misi PBB di dunia.


Sementara itu, di lain kesempatan, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menyatakan RI akan terus berupaya memberikan bantuan ke Gaza dan jika diperlukan dan diminta oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk mengirimkan pasukan penjaga perdamaian. Kapuspen TNI Mayjen TNI Nugraha Gumilar merespons hal tersebut.


“TNI siap melaksanakan operasi perdamaian di bawah bendera PBB,” kata Nugraha, Minggu (2/6). Nugraha mengatakan TNI siap ke mana pun jika sudah diperintah negara. Hal ini sudah diamanatkan pada alinea ke-4 pembukaan UUD ’45. “Ke mana pun jika sudah menjadi perintah negara karena hal ini sudah diamanatkan pada alinea ke-4 pembukaan UUD45,” ucapnya.

Nugraha mengatakan perintah negara menjadi kehormatan bagi TNI. TNI siap menurunkan personel untuk bertugas di mana dan ke mana saja sesuai arahan negara. (SP/ berbagai sumber)

Related posts

Pencuri Emas Kubah Masjid Senilai Rp 2,6 Miliar Ditangkap

Ester Minar

Bus Rombongan Mahasiswa Terbalik di Tanjakan

Ester Minar

Kakak Beradik Tewas Mengenaskan Dalam Kecelakaan Motor dan Truk

Ester Minar

Leave a Comment