“Berani tidur di kantor, alasan males pulang. Ternyata membaca situasi sampe suatu ketika ada kesempatan berani mencuri mobil operasional, ambil 3 BPKB dan duit kantor, kabur ninggalin anak bini,” ungkap Inul
SPcom JAKARTA – Inul Daratista rupanya baru saja memenjarakan salah satu karyawannya. Ya, Inul memenjarakan mantan office boy (OB)nya lantaran mencuri uang dan menjual mobil operasional kantor untuk modal bermain judi online dan juga membeli narkoba. Dari foto yang diunggah, terlihat Inul Daratista tengah berada di persidangan kasus mantan pegawainya tersebut.
Selain dirugikan secara material, Inul juga mengaku kecewa lantaran sudah sangat mempercayai mantan OB tersebut. “Jadi OB sudah bertahun-tahun, dapat kepercayaan dari saya dan semua pegawaiku di kantor. Wajahe memelas ga mufakat bikin iba, tapi akhirnya pengin nabok jotos,” tulis Inul Daratista.
Inul mengakui, sebelum tersangkut kasus, pekerjaan yang dilakukan OB tersebut selalu memuaskan. Inilah alasannya mempertahankan sang OB selama bertahun-tahun. Namun OB tersebut malah bersikap seenaknya. Modus yang dilakukannya adalah dengan sering tidur di kantor untuk mempelajari situasi sehingga bisa melancarkan aksinya.
“Tugasnya awal-awal bagus sampe semua muji. Makin ke sini makin ke sono. Berani tidur di kantor, alasan males pulang. Ternyata membaca situasi sampe suatu ketika ada kesempatan berani mencuri mobil operasional, ambil 3 BPKB dan duit kantor, kabur ninggalin anak bini,” jelasnya.
Yang makin membuat Inul geram, mantan OB tersebut menggunakan uang hasil curiannya untuk bermain judi online bahkan menggunakan narkoba. “Terakhir mobil diambil dia ngintip di mana semua kunci mobil operasional BPKB ditaruh, dan hasil penjualan buat main judol (judi online), main cewe, dan narkoba, ngafe dan dugem,” lanjutnya.
Di akhir unggahannya, Inul meberi sindiran untuk mantan OBnya tersebut. Wanita bernama asli Ainur Rokhimah ini tidak akan memberikan toleransi apapun terkait perbuatan sangan mantan pegawai. Padahal, Inul Daratista berencana menaikkan status OB tersebut sebagai pegawai tetap dan memberi bonus umrah dan naik gaji bulan depan. (SP)