SPcom MESUJI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perkumpulan Perusahaan Media Online Indonesia (MOI) Kabupaten Mesuji secara tegas menyatakan dukungan penuh terhadap kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Mesuji terpilih, Elfianah dan Yugi Wicaksono.
Ketua DPC MOI Mesuji, Heri Purwanto menegaskan bahwa pihaknya mendukung tanpa syarat kepemimpinan keduanya. Pernyataan ini disampaikan dalam pertemuan resmi di Kantor Sekretariat DPC MOI Mesuji, Jalan Perwira, Desa Simpang Mesuji, Kecamatan Simpang Pematang, pada Senin (10/2/2025).
“Kami menyatakan dukungan penuh terhadap kepemimpinan beliau yang sebentar lagi akan dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto,” ujar Heri.
Seperti diketahui, setelah memenangkan Pilkada Serentak dan melalui proses Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) di Mahkamah Konstitusi, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Mesuji akhirnya menetapkan pasangan Elfianah dan Yugi Wicaksono sebagai pemenang resmi Pilkada Kabupaten Mesuji.
Dalam kesempatan tersebut, Heri Purwanto didampingi oleh Penasehat DPC MOI Mesuji, yang juga merupakan Anggota DPRD Mesuji, Heriyanto.
Ia menekankan bahwa DPC MOI Mesuji telah berdiri sejak tahun 2019 dan telah diakui secara resmi oleh Pemerintah Kabupaten Mesuji. Dengan dukungan dari pimpinan perusahaan media cetak dan online, kepala biro media, serta wartawan yang bertugas di wilayah Mesuji, DPC MOI berkomitmen untuk bersinergi dengan pemerintah daerah.
“Sebagai organisasi pers yang profesional, kritis, dan konstruktif, kami siap bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Mesuji. Kami berharap di bawah kepemimpinan Elfianah, Kabupaten Mesuji semakin maju dan sejahtera,” tandasnya.