suryapagi.com
NEWSPOLITIK

KPU Resmi Keluarkan Jadwal Debat Capres-Cawapres 2024

SPcom JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah memperbaharui jadwal debat calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) peserta Pilpres 2024. Debat capres-cawapres akan dilakukan selama lima kali dengan rincian dua kali pada Desember 2023, dua kali pada Januari 2024, dan satu kali pada Februari 2024.

“Debat pertama tanggal 12 Desember 2023; debat kedua tanggal 22 Desember 2023; debat ketiga tanggal 7 Januari 2024; debat keempat tanggal 21 Januari 2024; dan debat kelima tanggal 4 Februari 2024,” jelas Anggota KPU RI, August Mellaz, Kamis (30/11/2023).

August memastikan semua debat itu dilaksanakan di Jakarta.

KPU mengundang berbagai kalangan masyarakat untuk menentukan metode hingga topik debat. Pihak-pihak yang diundang nantinya berasal dari akademisi, pemerintah, jurnalis, hingga non-governmental organization (NGO).

“Dua hal yang dibahas dalam Undang-undang pemilu yaitu topik besar yang akan menjadi bahan debat. Detail-detailnya akan dibahas. Kedua, dibahas metode debat seperti apa dan durasinya,” kata Ketua KPU, Hasyim Asy’ari, Selasa (28/11/2023).

Berikut jadwal resmi debat capres-cawapres untuk Pilpres 2024:

  1. Selasa, 12 Desember 2023
  2. Jumat, 22 Desember 2023
  3. Minggu, 7 Januari 2024
  4. Minggu, 14 Januari 2024
  5. Minggu, 4 Februari 2024. (SP)

Related posts

Jual Channel Telegram ke Bjorka, Pemuda Jadi Tersangka

Ester Minar

Sadis! Dua Pengamen Wanita Dipukuli Pemulung Saat Hitung Uang

Ester Minar

Viral, Pria Kepergok Curi Kabel Kereta Api

Ester Minar

Leave a Comment