suryapagi.com
METRONEWS

Lapak PKL dan Kandang Unggas di Bantaran Kali Klingkit Ditertibkan

SPcom JAKARTA – Pihak Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, melakukan penertiban lapak pedagang kaki lima (PKL) di bantaran Kali Klingkit, Jumat (30/4/2021).

Lurah Rawa Buaya, Safwan Busti mengatakan, puluhan personel gabungan dikerahkan dalam penertiban kali ini.

Bantaran Kali Klingkit juga menjadi kandang unggas

“Ada dari Satpol PP Kecamatan dan Kelurahan, PPSU dan juga satu unit truk untuk pengangkutan,” ujarnya.

Untuk diketahui, sebelumnya taman yang berada di bantaran kali tersebut ditempati oleh beberapa PKL untuk berjualan sejak awal Ramadhan. Tidak hanya itu, kandang unggas milik warga pun ada di lokasi tersebut dan merusak taman yang ada. (Iwan HT)

Related posts

Tertipu Proyek Fiktif Hingga Rugi Ratusan Juta, Wanita Polisikan Direktur CV

Ester Minar

Polisi Tangkap Pelaku Pembuat Sertifikat Vaksin Palsu di Media Sosial

Ester Minar

Empat Pelaku Penganiayaan Pemuda Hingga Tewas di Sukabumi Ditangkap Polisi

Ester Minar

Leave a Comment