Setelah Lima Tahun Dipenjara, Saipul Jamil Bebas 2 September 2021

SPcom JAKARTA – Saipul Jamil siap menghirup udara bebas dari Rutan Salemba pada 2 September 2021 mendatang. Hal itu dibenarkan oleh Hetty Herdianty selaku mantan kuasa hukum Saipul Jamil, ia tak bisa bicara banyak hanya bisa membenarkan kabar tersebut.

“Iya benar bebas (2 September),” kata Hetty Herdianty.

“Tapi bunda udah nggak ngurus perihal hukumnya sudah gak jadi kuasa hukum,” bebernya.

Hetty mengaku sudah ada pihak lain yang mengurus soal hukum Saipul Jamil, ia hanya mengikuti perkembangannya saja.

“Ada yang urus udah, bunda cuma tahu (kabar) itu aja,” terangnya.

“Kabarnya baik ya sehat,” ujarnya.

Seperti diketahui, sudah lima tahun pedangdut Saipul Jamil mendekam di penjara, atas dua kasus berbeda yang menjeratnya.

Saipul Jamil menjalani dua kasus sekaligus, yakni kasus pencabulan dan juga kasus suap kepada petugas Pengadilan Negeri Jakarta Utara sebesar Rp 250 juta

Sebelumnya, kakak Saipul, Samsul Hidayatullah mengungkapkan, sekeluarnya dari penjara nanti, sang adik yang akrab disapa Bang Ipul oleh para penggemarnya, sudah disambut dengan segudang pekerjaan.

“Sudah tiga stasiun televisi yang respon langsung sigap dalam beberapa minggu kemarin, tawarkan pekerjaan,” ucapnya.

Samsul tak menyangka mantan suami Dewi Perssik itu masih laris di televisi. Sebab, kasus yang menimpa Bang Ipul cukup sensitif dan besar.

“Artinya ini bagian dari hikmah baik, karena ternyata bang Ipul masih dinantikan,” ungkapnya.

Namun, Samsul tak mau memaksakan Saipul Jamil nantinya untuk menerima semua pekerjaan usia bebas.

Sebab, ia belum tau adiknya akan langsung bekerja atau tidak jika sudah menghirup udara segar.

“Sekarang tinggal tunggu Saipul nya, apakah mau kerja apa istirahat dulu. Soalnya kan sudah lebih dari lima tahun, jadi engga dipaksain juga di artisnya gitu,” ujar Samsul Hidayatullah. (SP)

BebasKasus SuapPencabulanPenjaraSaipuljamil
Comments (0)
Add Comment