SPcom JAKARTA – Setelah gagal menikah dengan Richard Kyle, Jessica Iskandar kini menetap di Bali. Di sana, hari-hari kembali penuh warna karena kehadiran Vincent Verhaag.
Pria tersebut dikabarkan sudah serius dengan Jessica Iskandar. Keduanya bahkan disebut-sebut siap untuk menikah.
Namun ternyata masih ada yang harus ditimbang-timbang lagi oleh Jessica Iskandar sebelum mengucapkan janji suci. Ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi calon suaminya.
“Aku harus punya pasangan yang harus bisa bertanggung jawab untuk anak aku. Bisa menyediakan tempat tinggal, kenyamanan, edukasi, bisa bawa ke dokter kalau aku sakit, kasih kami makan. Itu yang aku butuhkan,” kata Jessica Iskandar.
Semua itu menurutnya adalah soal tanggung jawab. Untuk urusan materi, setidaknya untuk dirinya sendiri, ia mengaku bisa memenuhinya.
“Kalau uang, aku ada, cuma aku butuh sosok yang seperti itu, makanya aku juga kurangi kerjaan. Makanya aku ambil kerjaan yang bisa aku lakukan di Bali,” ujar Jedar, demikian ia biasa disapa.
Sebelumnya, Jessica Iskandar pernah berpikir calon suaminya tidak perlu memiliki materi lebih besar darinya. Ia hanya butuh pria itu ada selalu bersamanya.
Namun cara berpikir itu berubah. Jessica Iskandar mengaku kini memikirkan penghasilan calon suaminya untuk hidupnya kelak di masa depan bersama anaknya.
Berdasarkan pengalaman, Jessica Iskandar menyebut saat dirinya memiliki uang yang lebih banyak dari pasangannya, ia akan merasa dominan di hubungan tersebut. Menurutnya hal tersebut tidak baik untuk dijalankan dalam sebuah hubungan.
“(Dulu) Aku tuh nggak pernah yang mikirin, wah aku harus dapat cowok kaya, punya cowok yang lebih ini, lebih ini, nggak. Itu dulu. Sekarang aku berubah, dari situ kebalik karena apa? Aku tuh sudah terbiasa dominan, sudah terbiasa jadi ibu, jadi bapak, mengambil segala keputusan karena punya duit,” ucap Jessica
Iskandar.
“Tapi ketika punya duit, aku ngelakuin itu di mana ego aku berkembang jadi terlalu ngatur, ‘Sudah gini saja’. Makanya sekarang ada hikmahnya aku nggak terlalu banyak kerja, lebih banyak santai ke salon ngerawat diri, ngurus anak. Jadi aku nggak ngerasa dominan,” tutupnya. (SP)