SPcom MAJALENGKA – Seorang pria ditangkap karena diduga membawa bom saat akan masuk ke dalam bank di Majalengka. Akibatnya, pria itu diikat di tiang gawang sebuah lapangan.
Pria berjaket dan bertopi hitam itu diikat di sebuah tiang gawang yang berada di lapangan alun-alun Leuwimunding. Terpantau, pria tersebut juga terlihat membawa sebuah tas selempang kecil berwarna biru.
Di sekitaran lokasi, aparat kepolisian bersenjata nampak tengah berjaga-jaga. Tak hanya itu kawasan alun-alun tersebut juga, saat ini telah dipasang garis polisi, karena pria yang diduga membawa bom itu kini menjadi bahan tontonan warga sekitar.
“Pria tersebut ditangkap oleh Satpam Bank karena diduga membawa bom. Iya sama Satpam (diikat di tiang gawang),” kata Ps Kasubsi Penmas Humas Polres Majalengka, Aiptu Riyana, Senin (23/5/2022).
Belum diketahui secara detail identitas dan penangkapan pria tersebut. Pasalnya, kini polisi masih menyelidiki pria yang mengenakan topi hitam dan menggunakan jaket hitam tersebut.
“Setelah diikat Satpam lapor ke Polsek, kemudian Polsek laporan ke Polres. Kami dapat laporan sekitar pukul setengah 3 sore. Untuk data lain saat ini kami masih menyelidiki,” ujar dia. (SP)