SPcom JAKARTA – Gugatan cerai yang dilayangkan Ferry Irawan kepada Venna Melinda masih terus bergulir. Namun hal ini cukup mengejutkan, lantaran sebelumnya justru pihak Ferry yanjg keukeuh mengupayakan jalan damai. Rupanya, gugatan cerai yang dilayangkan Ferry, sudah diketahui oleh Venna Melinda.
Melalui Instagram miliknya, dia mengunggah bukti surat pendaftaran cerai dirinya secara e-filling. Ada pula unggahan dirinya yangmembahas soal karma.
“Bagaimana orang memperlakukan Anda adalah karma bagi mereka; bagaimana Anda bereaksi adalah milik Anda. – Wayne Dyer,(late Post nov, 2022),” bunyi unggahan Venna Melinda dalam bahasa Inggris yang menampilkan potret manisnya dibalut busana serba kuning.
Sementara itu, Sunan Kalijaga sempat mengungkap jika dasar yang menyebabkan Ferry akhirnya melayangkan gugatan cerai lantaran sakit hati, ibundanya ditolak bersilahturahmi ke rumah Venna Melinda.
Nantinya, artis berusia 45 tahun ini akan diusahakan datang ke sidang cerai, meski saat ini tengah ditahan atas kasus KDRT.
“Ini untuk kepentingan hukum, ya tidak menutup kemungkinan bisa saja pengadilan juga mengajukan ke Polda jatim,” beber Sunan Kalijaga. (SP)