Jelang Idul Fitri, Tabung Gas 3 Kg Langka di Bengkulu Utara

Jelang Idul Fitri, Tabung Gas 3 Kg Langka di Bengkulu Utara

Spcom BENGKULU – Warga Kecamatan Kota Argamakmur, Bengkulu Utara merasa resah karena dengan kelangkaan gas elpiji 3 kilogram menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah.

Kelangkaan gas elpiji ini terjadi di beberapa pangkalan dan warung – warung kecil yang biasa menjual gas di dalam wilayah Kota Argamakmur. 

“Selain langka harga gas elpiji 3 kilo jika dibeli di warung harganya melambung tinggi, saya beli di warung harganya mencapai Rp 25 ribu. Tetangga saya beli harganya mencapai Rp 40 ribu,” keluh Minar (35) warga Gunung Alam, Kamis (19/04/2023). 

Rian (30) warga Taba Tembilang juga mengatakan, langkanya gas elpiji membuat dirinya terpaksa keliling ke pangkalan maupun ke warung-warung untuk membeli gas elpiji untuk kebutuhan rumah tangganya.

“Memang langka gas elpiji 3 kilo bang, saya sudah keliling hari ini baik ke pangkalan maupun warung-warung akhirnya dapat juga gas elpijinya, tapi harganya mahal. Saya beli 35 ribu di warung,” kata dia.

Menariknya, berdasarkan sumber yang dapat dipercaya bahwa stok dari distributor Provinsi Bengkulu yang menyalurkan gas elpiji 3 kilo ke pangkalan yang ada di Kota Argamakmur sesuai dengan kuota dan tidak ada pengurangan untuk memenuhi kebutuhan warga. 

Kelangkaan gas elpiji 3 kilo ini perlu menjadi perhatian semua stakeholder dan segera mengambil sikap. Karena saat ini warga sangat membutuhkan gas elpiji untuk menyambut Idul Fitri yang hanya menghitung hari. (YG4)

Bengkulu UtaraGasIdul FitriLebaranTabung
Comments (0)
Add Comment