SPcom JAKARTA – Seorang anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PDIP, Cinta Mega, diduga bermain game slot judi saat rapat. Akibatnya, Cinta Mega dipecat dari jabatannya sebagai anggota dewan.
PDIP DKI telah menggelar rapat pleno terhadap Cinta Mega. Ketua DPD PDIP DKI Jakarta, Adi Wijdaja mengatakan pihaknya sepakat melakukan pergantian antar waktu (PAW) terhadap Cinta. Pihaknya bakal mengirimkan surat PAW kepada DPP PDIP.
“Tadi kita rapat pleno karena segala sesuatu keputusan kita biasa melalui rapat pleno ini. Selesai rapat pleno kita memberikan sanksi berupa PAW,” kata Adi kepada wartawan, Selasa (25/7).
“Nanti kita akan kirimkan surat PAW tersebut kepada DPP Partai,” tambahnya.
Selain itu, Adi juga memastikan tidak akan mencalonkan Cinta Mega sebagai legislator pada Pemilu 2024. “Dan kami tidak mencalonkan lagi untuk 2024,” ucapnya.
Adi mengaku pemeriksaan terhadap tablet milik Cinta Mega tidak perlu lagi dilakukan. Sebab, Cinta dianggap sudah bukan kader PDIP lagi. Status keanggotaan Cinta Mega akan ditentukan oleh DPP PDIP.
“Tidak perlu. Kita sudah pecat kok. Cukup kan? Ending-nya itu. Apapun yang dilakukan konsekuensinya ya itu. Setiap manusia siapa pun itu, termasuk Anda, melakukan sesuatu pasti ada konsekuensinya. Ya udah ini konsekuensi,” tegasnya.
“Nanti biar DPP partai yang memutuskan (keanggotaan Cinta Mega di partai),” tambah dia.
Sebelumnya, viral Cinta Mega diduga main slot atau judi online di dalam ruang rapat paripurna beberapa hari lalu. Cinta Mega memberi klarifikasi bukan bermain game slot judi, melainkan game ‘Candy Crush’ yang belum ditutupnya saat rapat dimulai.
Pantauan di ruang rapat paripurna DPRD DKI, Jakarta Pusat, Kamis (20/7), rapat paripurna dimulai pukul 14.20 WIB. Sejumlah anggota DPRD DKI mulai memasuki ruangan rapat.
Awak media meliput dari lantai atas ruang paripurna. Dari posisi itu, terlihat salah satu anggota DPRD DKI membuka tablet dengan tampilan layar sebuah game.
Layar tablet Cinta Mega sudah menayangkan game sejak pukul 14.10 WIB. Rapat paripurna tersebut juga ditayangkan secara langsung di YouTube DPRD DKI Jakarta. Dalam tayangan itu, terlihat Cinta Mega menggunakan blazer pink.
Pada pukul 14.24 WIB, suasana ruang sidang hening karena mikrofon salah satu anggota DPRD DKI Jakarta bermasalah dan tengah diperbaiki oleh teknisi.
Cinta juga terlihat bertegur sapa dengan anggota DPRD DKI Jakarta lain. Layar tablet masih menayangkan sebuah game sampai Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi memaparkan terkait APBD pukul 14.30 WIB.
“Tadi kita kan nunggu kelamaan kan, nunggu paripurna. Aku tadi main Candy Crush, sebelum paripurna. Terus main yang Beer House itu, nggak ada itu main slot-slot judi,” kata Cinta Mega, kepada wartawan.
Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta kemudian memberi peringatan keras kepada anggota DPRD DKI, Cinta Mega. Peringatan keras dilayangkan buntut aksi Cinta Mega bermain game di ruang rapat paripurna yang membuat geger.
“Hari ini kami rapat pimpinan dalam rangka menindaklanjuti klarifikasi itu. Hasil tindak lanjutnya, pertama, saya sampaikan kepada teman-teman bahwa atas kejadian kemarin, Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI memberikan sanksi keras, memberikan peringatan keras kepada yang bersangkutan, yaitu Bu Cinta Mega, karena Bu Cinta Mega sudah melakukan hal yang tidak semestinya dilakukan dalam rapat paripurna, dalam ruang rapat paripurna,” kata dia.
Cinta Mega telah meminta maaf. Dia siap menerima sanksi dari PDIP. (SP)