Gunung Mananggel, Bukit Cadas Yang Sarat Aura Mistis

“Kalo mistisnya beberapa orang pernah lihat kayak ada genangan air. Banyak yang bilang, jejak kaki raksasa itu milik penunggu  Gunung Mananggel,” tambah Raka.

SPcom CIANJUR – Gunung Mananggel di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, beberapa waktu lalu ramai diperbincangkan di sosial media. Semua bermula saat sebuah video viral suara gamelan, yang tanpa sengaja terekam oleh seorang pendaki. Mananggel sendiri  bukanlah gunung populer sebagai tempat pendakian. Lantaran hanya sekadar bukit yang tidak terlalu tinggi. Tapi suasana mistis terasa kuat, apalagi di ujung hari, ketika matahari terbenam.

“Ketika nyetel lagu terus kita video dan gak ada kedengaran. Justru nyadar pas kita upload jadi status, kok ada gamelan. Justru orang dulu yang tau dari pada kita,” ujar Raka, sang pendaki yang namanya juga sempat ikut viral.

Senja di  atas gunung adalah saat yang wingit. Angker sekaligus dihindari para pendaki. Mereka akan menghentikan seluruh aktivitas, jika saat Maghrib datang. Ya, inilah fase pergantian hari yang misterius, karena menjadi saat paling tepat, datangnya segala yang tak terlihat.

Berada di Kabupaten Cianjur Jawa Barat, Gunung Mananggel memang bukan gunung biasa. Tidak akrab di kalangan pecinta alam, tapi ada suasana misterius yang kuat. Mitos yang berkembang, di sinilah pernah muncul raksasa yang jejaknya menjadi genangan sangat besar.  “Kalo mistisnya beberapa orang pernah lihat kayak ada genangan air. Banyak yang bilang, jejak kaki raksasa itu milik penunggu  Gunung Mananggel,” tambah Raka.

Menjumpai segala yang mistis, seolah menjadi bagian paling sering dirasakan para pendaki gunung. Selain bertemu hal-hal aneh, naik gunung juga lekat dengan mitos termasuk ketindihan. Toh terlepas dari itu, selalu ada yang misterius di setiap gunung. Inilah kawasan yang dipercaya menjadi tempat makhluk halus berdiam.

Cerita metafisika memang bukan sekali ini saja terdengar dari para pendaki gunung. selalu ada kisah misterius yang menjadi oleh-oleh seseorang yang pulang dari naik gunung. Tapi itulah bagian dari kekayaan alam, yang barangkali hanya dimiliki Bangsa Indonesia. (SP)

Cianjurgunung mananggelpengalaman pendakisuara gamelan
Comments (0)
Add Comment