KPU Bengkulu Utara Siapkan Tahapan Pemilihan Bupati 2024

SPcom BENGKULU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkulu Utara akan membuka pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati untuk bertarung di Pilkada 2024 pada 24 Agustus mendatang.

Ketua KPU BU, Santoso mengatakan ini tertuang di dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 2 tahun 2024 tentang Tahapan dan Jadwal Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota.

Namun terlebih dulu, KPU BU pada 26 Januari 2024 akan melakukan perencanaan program dan anggaran. Kemudian dilanjutkan pada tahapan sosialisasi dan pendaftaran pemantauan pemilihan yang dilaksanakan pada tanggal 27 Februari 2024.

“Kemudian pengumuman pendaftraan pasangan calon 24 Agustus 2024 dan penetapan pasangan calon pada tanggal 22 September 2024. Hingga pelaksanaan pemungutan suara pada tanggal 27 November 2024,” ujarnya, Rabu (31/1/2024).

Meski tahapan Pilkada ini memiliki irisan terhadap jadwal tahapan Pemilihan Legislatif, akan tetapi pihak KPU BU mengaku sudah siap dalam menjalankannya.(YG4)

BengkuluBupatiPemiluPilkada
Comments (0)
Add Comment