Geger! Pria Ditemukan Tewas di Minimarket

Geger! Pria Ditemukan Tewas di Minimarket

SPcom TANGSEL – Sesosok mayat pria ditemukan dalam mobil di depan sebuah minimarket kawasan Anggrek Loka, Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel) membuat warga geger. Penemuan mayat seorang pria dalam mobil kemudian dilaporkan warga ke Polres Tangerang Selatan.

Kanit Resmob Polres Tangerang Selatan, Ipda Andhira Wigata mengatakan benar adanya penemuan mayat pria tersebut.

“Kami masih dalami terkait penyebab kematiannya, mohon waktu. Akan kami sampaikan perkembangan selanjutnya nantinya,” ujarnya.

Sementara saksi yang melihat kejadian, Dedi Irawan menuturkan pria itu diduga temukan tewas sekitar pukul 19.00 WIB.

“Mobilnya terparkir itu kurang lebih jam tiga sorean tadi, mobil Suzuki warna putih,” terangnya.

“Tadi langsung datang petugas kepolisian dan mayatnya langsung dibawa ke rumah sakit,” lanjutnya. (SP)

MinimarketMobilPriaTangerang SelatanTewas
Comments (0)
Add Comment