SPcom JAKARTA – Kabagops Korlantas Polri Kombes Pol Aries Syahbudin menyatakan bahwa pihaknya tengah melakukan evaluasi terhadap kebijakan contraflow di tol saat mudik Lebaran 2025. Hal ini guna mencegah kecelakaan yang melibatkan dua mobil dan satu bus di KM 58 Tol Jakarta Cikampek, Senin, 8 April 2024.
“Tahun lalu terjadi kecelakaan yang cukup fatal di KM 58 tepatnya di ruas yang diberlakukan contraflow terjadi kecelakaan yang menyebabkan 11 orang meninggal dan itu kita sudah melakukan evaluasi,” kata Aries saat rapat dengan Komisi V DPR, Selasa (11/3/2025).
Aries mengatakan Korlantas Polri bersama Jasa Marga telah melakukan latihan teknis pelaksanaan contraflow di tol. Salah satu yang dimodifikasi yaitu pemasangan road barrier yang tidak terlalu renggang lagi.
“Kemudian juga di sela-selanya dipasang dengan tambahkan water barrier yang cukup besar,” ucap dia terkait contraflow di tol saat arus mudik Lebaran 2025.
Rambu-rambu hingga lampu kelap-kelip juga disiapkan. Kemudian kendaraan darurat pada saat pelaksanaan contraflow disiagakan tak jauh dari lokasi.
Dia menekankan terpenting adalah kecepatan kendaraan di ruas yang akan digunakan untuk contraflow atau one way tidak boleh melebihi kecepatan dari pada ruas existing. Korlantas Polri juga menyiapkan safety car.
“Jadi pada saat diberlakukan, kemudian ruas yang diberlakukan contraflow lebih cepat, maka akan dimasukkan kendaraan untuk mengatur kecepatan yang akan dilakukan,” ujarnya. (SP)