25 Siswa SMA GBKP Kabanjahe Lolos PTN Melalui SNBP

25 Siswa SMA GBKP Kabanjahe Lolos PTN  Melalui SNBP

SPcom KARO – Sebanyak 25 siswa dari SMA Swasta GBKP Kabanjahe berhasil lolos masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) melalui Jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).

Kepala Sekolah SMA Swasta GBKP Kabanjahe, Sedar Barus sangat bangga dengan prestasi yang telah diraih oleh para siswanya. Mereka telah menunjukkan komitmen dan kerja keras selama proses persiapan jalur SNBP.

“Keberhasilan mereka ini adalah hasil dari kerja tim antara siswa, guru dan orang tua,” ucapnya.

Para siswa yang berhasil lolos masuk PTN melalui jalur SNBP berasal dari jurusan IPA dan IPS. Mereka mengikuti proses seleksi dengan penuh semangat dan determinasi untuk meraih kesuksesan akademis.

Salah seorang siswa, Herdi Sinalsal Tarigan yang lolos di Universitas Diponegoro (Undip) mengungkapkan syukur atas apa yang diraihnya.

“Saya merasa sangat bahagia dan bersyukur atas kesuksesan ini. Persiapan yang matang dan dukungan dari keluarga serta guru sangat membantu saya dalam menghadapi jalur SNBP. Ini adalah awal dari perjalanan baru dalam mengejar cita-cita saya,” tuturnya.(Akorta)

karopendidikanSNBP
Comments (0)
Add Comment