suryapagi.com
HEADLINEPOLRITNI/POLRI

Pangdam Jaya Resmikan Lapangan Tenis di Yon Arhanud 10/ABC

SPcom JAKARTA – Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman meresmikan lapangan tenis Batalyon Arhanud 10/ABC Gagak Hitam, di Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Senin (12/4/2021).

Dalam sambutannya, Dudung mengapresiasi peran dari Danyon Arhanud 10/ABC, Letkol Arh Syarif Syah Banjar yang telah berbuat lebih untuk satuannya.

“Makanya pada saat apel Dansat saya sebut Arhanud ini karena pembangunannya sangat pesat,” ujarnya.

Menurut Dudung, peran dari pimpinan sangat diperlukan untuk kemajuan satuannya. Upaya internal dan eksternal mesti dikelola dengan cara yang baik.

“Internal itu mengelola anggaran yang ada, sementara eksternal itu dari pergaulan. Kalau kita baik ke semua orang, percaya pasti ada rezeki,” terangnya.

Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman tandatangani prasasti peresmian

Sebagai perwira, lanjut Dudung, para wajib memiliki inovasi dan kreatifitas lebih. Hubungan emosional yang baik juga harus dibangun dengan anak buah.

“Kata Pak (Jendral) Sudirman, yang paling baik itu di tengah anak buah. Saya tidak mau lihat perwira eksklusif berjarak dengan anak buah,” ucapnya.

“(Pemimpin) harus punya inovasi, harapan, cita-cita. Kalau tidak, akan menjadi orang biasa-biasa saja tidak bisa menjadi modal untuk maju,” tambah Dudung.

Sementara Danyon Arhanud 10/ABC Gagak Hitam, Letkol Arh Syarif Syah Banjar mengucapkan terima kasih atas arahan dari Pangdam Jaya.

“Semoga dengan semakin baiknya fasilitas Olahraga di sini, bisa meningkatkan kebugaran dan kemampuan dari para anggota. Kita juga bisa berinteraksi dengan pihak luar melalui olahraga, salah satunya tenis,” tandasnya.

Hadir juga dalam peresmian ini, Irdam Jaya Brigjen TNI M. Arifin, Aster Kasdam Jaya Kolonel Inf Uyat, Danmen 1/Falatehan Kolonel Arh Nova M. Yudha, Dan Brigif Mekanis 1 PIK/JS Kolonel Inf Bayu Jagat.

Selain itu ada juga Kapolsek Pesanggrahan Kompol Endy Mahandika, Kapolsek Pondok Aren Kompol Riza Sativa dan Danramil 04/Kebayoran Lama Letkol Inf Iswanto.

Usai pemotongan pita, digelar pertandingan berpasangan Kolonel Inf Bayu Jagat-Kolonel Inf Uyat, melawan pasangan Mayjen TNI Dudung-Letkol Arh Syarif. Pertandingan ini dimenangkan oleh pasangan Mayjen TNI Dudung-Letkol Arh Syarif dengan skor 9-8.(Sp)

Related posts

Janjikan Jajan, Pria Ini Berhasil Setubuhi Gadis 15 Tahun

Sandi

Dandim 0510/Trs Bersama Forkopimda Kabupaten Tangerang Buka TMMD ke-114

Sandi

Kapolri Tindaklanjuti Kritikan Sujiwo Tejo Terkait Lampu Rotator Warna Biru

redsp

Leave a Comment