suryapagi.com
HEADLINEREGIONAL

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa Kembali Positif Covid-19

SPcom JATIM – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa kembali terpapar virus Covid-19. Hal ini diumumkan langsung oleh Khofifah melalui akun Instagram resmi miliknya @khofifah_ip.

“Pagi ini saya menyampaikan sambutan sertijab Bupati Tuban secara virtual. Berdasarkan hasil PCR Swab Test yang dilakukan tim RSUD dr. Soetomo Kota Surabaya, Kamis (24/6) tadi malam dan pagi ini hasilnya keluar, saya dinyatakan Positif Covid-19,” tulisnya, Jumat (25/6/2021).

Namun begitu, Khofifah juga mengkonfirmasi bahwa secara umum kondisinya baik-baik saja.

“Alhamdulillah saat ini kondisi kesehatan saya dalam keadaan baik,” jelasnya.

Sebelumnya pada 2 Januari 2021, Khofifah juga pernah dinyatakan positif Covid-19. Belum diketahui secara persis dimana Khofifah terpapar.(SP)

Related posts

Tak Indahkan DPRKP DKI, Pengurus P3SRS Apartemen City Park Pungli Biaya Parkir

Sandi

Ribuan PJLP DKI Bakal Kehilangan Pekerjaan Akibat Pembatasan Usia Maksimal

Sandi

Antar Barang Tidak Sesuai Pesanan, Seorang Kurir di Bogor Ditodong Pistol

Ester Minar

Leave a Comment