suryapagi.com
NEWSREGIONAL

Terjepit Galian Drainase, 2 Pekerja Tewas

SPcom BUKITTINGGI – Terjadi longsor pada konstruksi galian drainase di Bukit Cangang, Kecamatan Guguak Panjang, Kota Bukittinggi, Sumatera Barat. Akibatnya, dua orang tewas.

Kepala Badan Pelaksana BPBD Kota Bukittinggi, Ibentaro Samudera mengatakan kedua korban tewas merupakan pekerja di proyek konstruksi tersebut.

“Ada kegiatan perbaikan drainase yang kedalamannya hampir 5 meter. Dikerjakan oleh 10 orang. Saat kejadian, dua pekerja sedang berada di bawah. Longsor dan terjadi pergerakan tanah, sehingga menewaskan dua pekerja itu,” kata Ibentaro.

Peristiwa terjadi sekitar pukul 15.00 WIB. Dua pekerja bernama Jodi (20) asal Pasaman dan Heri (37) asal Palupuah Agam terjepit di antara tembok dan tebing.

“Diperkirakan terjepit antara tembok dan tertimbun longsor. Saat dicek, kondisinya sudah dalam keadaan tidak bernyawa lagi,” kata Ibentaro.

Jasad kedua korban berhasil dievakuasi tim gabungan dari BPBD, Damkar, Tagana, serta TNI-Polri dengan menggunakan alat berat. Proses evakuasi berlangsung lama lantaran akses jalan yang sempit. (SP)

Related posts

Rumah Ketua KPK Firli Bahuri Digeledah Polda Metro

Ester Minar

Viral Mahasiswa Tewas Saat Diksar Mapala, Keluarga Tak Terima

Ester Minar

Kapolda Metro Jaya Beri Penghargaan 23 Personel Juara Taekwondo Kapolri Cup 2024

Ester Minar

Leave a Comment