suryapagi.com
REGIONAL

Forkopimda Mesuji Pastikan Perayaan Natal Aman

SPcom MESUJI – Jajaran Forkopimda Kabupaten Mesuji meninjau pelaksanaan misa perayaan Natal di Gereja Santo dan HKBP Desa Simpang Pematang, Sabtu (25/12/2021).

Bupati Mesuji, Saply TH mengucapkan Selamat Hari Natal dan Tahun Baru kepada umat kristiani.

“Saya berharap semua berjalan aman, nyaman dan khidmat. Tapi jangan lupa tetap jalankan protokol kesehatan Covid-19,” ujarnya.

Kapolres Mesuji, AKBP Yuli Haryudo menambahkan, pihaknya berjaga di 59 titik gereja dengan 95 personel.

“Kami siagakan personel di 59 gereja. Pengamanan dibantu dari personel gabungan dan juga tokoh masyarakat,” terangnya.

Selain Bupati dan Kapolres, turut dalam rombongan Sekda Mesuji Syamsudin, Dandim 0426/TB Letkol Kav Joko Sunarto, dan PJU Polres Mesuji.(Heri)

Related posts

Kepala Sekolah SD Cabuli Empat Muridnya Dengan Modus Perbaikan Nilai

Ester Minar

Viral, Pria Ngamuk Bawa Pisau Hendak Tusuk Orang di Jalan

Ester Minar

Kerap Bolos Mengajar, Dua Guru PNS Dipecat Secara Tidak Hormat

Ester Minar

Leave a Comment