suryapagi.com
NEWSREGIONAL

Remaja Dituduh Hacker Bjorka, Ayah: Ini Pencemaran Nama Baik!

SPcom CIREBON – Seorang remaja berinisial MSF (17) menjadi sorotan publik usai dituding sebagai sosok di balik Bjorka, hacker yang telah membocorkan data-data milik warga sipil dan sejumlah pejabat.

Menanggapi hal itu, ayah dari MSF buka suara.
Soal MSF dituding sebagai sosok di balik Hacker Bjorka datang dari akun Instagram @volt_anonym. Dalam unggahannya, akun tersebut menyebut atau men-tag nama MSF terkait dengan hacker Bjorka.

Nana Supriatna selaku ayah MSF mengaku sangat dirugikan oleh adanya tuduhan tersebut. Nana menegaskan anaknya bukanlah hacker Bjorka.

“Pihak keluarga merasa dirugikan. Soalnya kan pencemaran nama baik,” kata N saat ditemui di kediamannya di Kabupaten Cirebon, Kamis (15/9/2022).

N mengaku baru mengetahui soal adanya tuduhan yang mengarah kepada anaknya, setelah mendapat informasi langsung dari MSF.

“Dia (MSF) bilang ke saya, ‘Ya ini ada postingan yang menuduh ke MSF. MSF dikira Bjorka,” kata Nana.

Sebelumnya, MSF telah secara tegas membantah tuduhan tersebut. Ia menegaskan dirinya bukanlah Bjorka seperti yang dituduhkan. (SP)

Related posts

Viral Ibu Jual Ginjal Demi Bayar Utang Judi Online Anaknya

Ester Minar

Fotografer Peraih Pulitzer, Danish Siddiqui Terbunuh saat Meliput Bentrokan Afghanistan-Taliban

Ester Minar

MA Pangkas Hukuman Sambo dari Vonis Mati Jadi Penjara Seumur Hidup

Ester Minar

Leave a Comment