suryapagi.com
KOMUNITAS

FKBN Bersama PPAD Jatim Siap Beri Wawasan Kebangsaan Untuk Pelajar

SPcom JATIM – Badan Koordinator Wilayah Forum Kader Bela Negara (Bakorwil FKBN) Jawa Timur siap bersinergi dengan Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat (PPAD) Jawa Timur.

Hal ini diungkapkan oleh Sekretaris Bakorwil FKBN Jawa Timur saat berkunjung ke kantor PPAD Jatim, di Surabaya, Selasa (27/12/2022).

“FKBN Jatim akan bekerjasama dengan PPAD Jatim dan Dinas Pendidikan Jawa Timur untuk memberikan penanaman wawasan kebangsaan kepada pelajar-pelajar tingkat SLTA se Jawa Timur,” ujar Firmansyah.

Menurutnya, penanaman wawasan kebangsaan perlu dilakukan sejak dini. Mulai dari tingkat sekolah dasar hingga SLTP.

Ketua PPAD Jawa Timur, Mayjen TNI (Purn) Wibisono Poespitohadi menyambut baik keberadaan Bakorwil FKBN Jatim dan bersedia menjadi Dewan Penasehat.

“Teman-teman PPAD Jawa Timur akan menjadi narasumber dan pelatih dalam penanaman wawasan kebangsaan kepada pelajar-pelajar di wilayah Jawa Timur. Selain wawasan kebangsaan, kami juga akan memberikan kesamaptaan dan outbound,” katanya.

PPAD bersama FKBN akan membentuk karakter pelajar-pelajar Jawa Timur yang berkebangsaan, menanamkan lima nilai dasar bela negara. Yaitu Cinta Tanah Air, Sadar Berbangsa dan Bernegara, Setia Pada Pancasila Sebagai Ideologi Bangsa, Rela Berkorban Untuk Bangsa dan Negara, serta Kemampuan Awal Bela Negara.

Dalam kunjungan ini, Firmansyah juga didampingi oleh Kepala Bidang Keuangan Bakorwil FKBN Jatim, TM. Fuad Hassan.

Related posts

Pengurus Forum Masyarakat Tangsel Periode 2021-2025 Resmi Dilantik

Sandi

245 Unit Taksi Online di Jember Disemprot Cairan Disinfektan

Sandi

Tapaki 2021, Media Surya Pagi Gelar Doa Bersama

Sandi

Leave a Comment