suryapagi.com
REGIONAL

BRI Kabanjahe Beri Pelatihan Pengolahan Wortel Untuk Warga Desa Bulanjulu

SPcom BENGKULU – BRI Kabanjahe, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, memberikan pelatihan dan pengembangan klaster unggulan wortel. Kali ini BRI melatih warga Desa Bulanjulu, Kecamatan Barusjahe.

Dikutip dari siaran persnya, Minggu (29/12/2024), Kepala Cabang BRI Kabanjahe, Marsudi mengatakan, wortel yang dihasilkan petani kabupaten Karo merupakan salah satu produk berkualitas dan sehat.

“Tak heran telah dijual diberbagai daerah di Indonesia, bahkan menjadi produk unggulan di Singapura, Malaysia dan Negara tetangga lainnya,” katanya.

Di Kabupaten Karo sendiri beberapa kecamatan yang terkenal sebagai penghasil wortel terbaik di antaranya Simpang Empat, Naman Teran, Berastagi, Tigapanah, Dolat Rayat, Merek dan Barusjahe.

“Pelatihan membuat olahan makan dengan bahan dasar wortel. Olahan makanan dengan wortel bisa berupa bolu, kripik dan stik wortel,” ucapnya.

Ia berharap dapat memajukan UMKM di Desa Bulanjulu dengan memproduksi hasil olahan dari wortel tersebut. Apabila produk olahan berjalan secara lancar, pelatihan yang diberikan BRI akan berkelanjutan untuk proses selanjutnya seperti packaging dan pemasarannya.

Kepala Desa Bulanjulu, Imanuel Tarigan mengucapkan terimakasih kepada BRI Kabanjahe. “Karena telah mengadakan pelatihan dan berharap agar pihak BRI terus memberikan pendampingan agar pelatihan yang diberikan dapat berkelanjutan,” tandasnya.(AGS)

Related posts

Perkosa 3 Santri, Pimpinan Pondok Pesantren Ditangkap

Ester Minar

Seorang Ibu Terancam Hukuman Mati Usai Edarkan Sabu

Ester Minar

Pemdes Tlekung Tutup Akses Jalan ke Lahan Perumahan Dusun Gangsiran Puthuk

Sandi

Leave a Comment