suryapagi.com
TNITNI/POLRI

Bantu Mahasiswi Pemanggul Semen, Pangdam XIV/Hsd: Jadi Inspirasi

SPcom MAKASSAR – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Totok Imam Santoso memberikan bantuan Nuraini. Gadis cantik tersebut viral setelah terlihat bekerja memanggul semen di sebuah proyek bangunan.

Kegigihan Nuraini ini pun membuat Totok mengundangnya ke Makodam XIV/Hasanuddin, di Kota Makassar, Rabu (31/5/2023).

Totok mengatakan, bahwa apa yang dilakoni Nuraini telah menjadi inspirasi bagi gadis muda seusianya jika ingin hidup mandiri. Meski punya wajah cantik, bukan berarti harus berpangku tangan dan hanya mengharapkan bantuan orang tua.

Gadis asal Pinrang ini merupakan mahasiswi yang sedang menuntut ilmu di salah satu Universitas di Kota Makassar. Dia rela melakukan pekerjaan kasar yang biasanya digeluti kaum pria sebagai tukang angkat semen saat libur kuliah di Kota Pinrang demi membiayai kuliah dan biaya hidup keluarganya.

Related posts

Pangdam XIV/Hsn Hadiri Pembukaan Pentas Seni Budaya Dalam Rangka Hari Jadi Sulsel Ke-354 Tahun

Ester Minar

Panglima TNI Gelar Bhakti Sosial di Sarang Prajurit Petarung Marinir Cilandak

Rasid

Jendral Dudung Abdurachman Dinobatkan Jadi Bapak Asuh Kebangsaan Provinsi Jabar Banten

Sandi

Leave a Comment