suryapagi.com
METRONEWS

Jelang Pencoblosan Elektabilitas Azizah-Ruhama Terus Meningkat

SPcom TANGSEL – Lembaga Kajian Politik Parameter Demokrasi Indonesia merilis hasil survei terbarunya. Pasangan nomor urut dua Azizah-Ruhama berhasil unggul atas dua pasang calon lainnya.

Dalam survei ini Azizah-Ruhama mendapatkan pilihan 27,8% dari responden, disusul pasangan Benyamin-Pilar 26,4% dan pasangan Muhamad-Saraswati sebesar 25,8%.

“Sementara 20 persen responden masih merahasiakan pilihannya. Dan hasil temuan di lapangan pasangan Azizah Ruhama berhasil menjadi kuda hitam dan naik ke peringkat pertama,” jelas Mahardika peneliti Parameter Demokrasi Indonesia, Minggu (29/11/2020)

Survei yang dilakukan Parameter dilakukan pada 17-24 November dengan mengambil 800 responden melalui multistage random sampling. Adapun tingkat kepercayaan survei sebesar 95% dan margin of error 3,4%.

Lebih lanjut dirinya menerangkan, bahwa dari hasil survey dilapangan diketahui peningkatan suara pasangan Azizah-Ruhama terjadi dikarenakan tingginya aktivitas kampanye berupa sosialisasi program, pembagian souvenir dan kunjungan calon ke tengah-tengah masyarakat.

Selain itu peningkatan suara pemilih terjadi dikarenakan ada isu negatif yang berkembang di dua pasangan calon lainnya sehingga membuat pemilih menjatuhkan pilihan lain kepada pasangan Azizah-Ruhama.

“Dengan GAP antar pasangan yang kurang dari 5% dan pemilih yang belum menentukan pilihan sebanyak 20%, segala kemungkinan masih bisa terjadi. Dan semua paslon masih berpeluang untuk menang,” terangnya.

Tren Elektablitas Paslon Pilkada Tangsel :

  1. Muhamad – Saraswati : Sept 20,9%, Okt 23,5 %, Nov 25,8 %
  2. Azizah – Ruhama : Sept 15,5%, Okt 22,9% Nov 27,8%
  3. Benyamin – Pilar : Sept 26,7%, Okt 28%, Nov 26,4%. (Kor)

Related posts

Tak Punya Modal Nikah, Pemuda Rampok Taksi Online

Ester Minar

Mahasiswa Diskors Satu Semester Lantaran Lecehkan Belasan Mahasiswi

Ester Minar

Kecelakaan Beruntun di Tol Lantaran Ada Anak Menyebrang

Ester Minar

Leave a Comment