SPcom JAKARTA – Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD DKI Jakarta, Basri Baco terkonfirmasi positif terpapar Covid-19. Saat ini Basri dirawat di RSUD Tarakan.
Hal tersebut diungkapkan oleh Sekretaris Fraksi Partai Golkar DPRD DKI Jakarta, Judistira kepada wartawan, Rabu (16/12/2020).
“Betul, sekarang di RS Tarakan,” ucapnya.
Menurut Judistira, akibat kejadian ini, ruangan Fraksi Golkar untuk sementara ditutup. Disinfeksi dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
“Ruang Fraksi Golkar dikosongkan dan didisinfeksi beberapa hari ini,” katanya.(SP)