suryapagi.com
METRONEWS

Kondisi Rizieq Shihab Normal, Setelah Sesak Napasnya Sembuh

SPcom JAKARTA – Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus memastikan penanganan kesehatan Rizieq Shihab sesuai SOP. Namun saat diberikan tabung oksigen, Rizieq menolak.

“Kami punya SOP, tim kesehatan kami menempel terus. Makanya itu pengacaranya asal ngomong aja,” kata Yusri di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (8/1/2021).

Menurut Yusri, memang saat itu Rizieq mengeluh tak enak badan dan sesak napas. Dokter yang bertugas memantau kesehatan pasien pun langsung akan memberikan oksigen pentolan FPI itu.

“SOP kami laksanakan. Kami siapkan dia mintanya tabung (punya) sendiri,” ucapnya.

Saat ini kondisi Rizieq, lanjut Yusri, telah kembali normal. Saturnasi oksigennya berada di angka 98 persen.

Sebelumnya Kuasa Hukum Rizieq, Sugito Atma mengklaim, pihaknya sempat meminta tabung oksigen dikirimkan dari Petamburan.

“Tanggal 1 malam kami sampai minta tabung oksigen dikirimkan dari Petamburan karena di Polda Metro sedang tidak ada, kami khawatir bisa fatal,” terangnya, Jumat (7/1/2021).(SP)

Related posts

KBRI Seoul Dapat Rekor MURI Sebagai Penyelenggara Program Bahasa Indonesia dengan Peserta Penutur Asing Terbanyak

Ester Minar

Tragis, Pria Siram Air Keras ke Istri dan Anak Hingga Tewas

Ester Minar

Bejat, Empat Pria Ditangkap Usai Perkosa Bocah Dibawah Umur

Ester Minar

Leave a Comment