suryapagi.com
HEADLINEPOLRITNI/POLRI

Komjen Agus Andrianto Jadi Kabareskrim, Ini Profilnya

SPcom JAKARTA – Komjen Pol Agus Andrianto dipastikan menjadi Kabareskrim Polri menggantikan Jendral Pol Listyo Sigit yang saat ini menduduki posisi Kapolri.

Kepastian ini setelah terbitnya Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/318/II/KEP./2021, Kamis (18/2/2021). Surat ini ditandatangani AS SDM Polri Irjen Sutrisno Yudi Hermawan.

Agus sendiri sebelumnya menjabat sebagai Kabaharkam Polri. Namanya juga disebut masuk dalam bursa calon Kapolri sebelumnya.

Saat menjabat sebagai Dirtipidum Bareskrim Polri, ia pernah menangani kasus penistaan agama yang melibatkan Gubernur DKI Jakarta saat itu, Basuki Tjahaja Purnama.

Pria kelahiran 16 Februari 1967 ini merupakan lulusan Akpol 1989. Agus mengikuti pendidikan di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) pada 1995 dan Sespim Sespimti pada 2012. Ia berpengalaman dalam bidang reserse.

Sebelum menjabat Kabaharkam Polri, Agus pun pernah menjabat sebagai Kapolda Sumatera Utara pada 2018 lalu.

Sementara yang menggantikan Agus menjadi Kabaharkam Polri yaitu Komjen Arief Sulistyanto. Jabatan Arief sebelumnya Kepala Lemdiklat Polri.(SP)

Related posts

100 Ribu Prajurit TNI Dikerahkan untuk Amankan Pelantikan Presiden-Wakil Presiden

Ester Minar

Beredar Kabar Lesti Kejora MBA, Rizky Billar Tak Benarkan, Namun Tak Bantah

Ester Minar

Kapal Motor Tenggelam, Tujuh Orang Tewas

Ester Minar

Leave a Comment