suryapagi.com
REGIONAL

Ketua DPRD BU Hadiri Ruwat Festival Bumi di Kecamatan Padang Jaya

SPcom BENGKULU – Ketua DPRD Bengkulu Utara, Sonti Bakara menghadiri acara ruwat festival bumi dalam rangka peringatan hari ulang tahun desa Padang Jaya ke 45, di Embung Tirto Darmo, Desa Padang Jaya, Jumat (20/10/2023).

Dalam sambutannya, Sekretaris Daerah Bengkulu Utara Fitriyansyah, menyampaikan, melalui peringatan hari ulang tahun desa Padang Jaya pemerintah berharap masyarakat terus menjaga kekompakkan dan kerukunan yang telah terjalin diantara sesama masyarakat.

“Melalui hari ulang tahun ini, kami pihak pemerintah berharap masyarakat terus menjaga kekompakkan dan kerukunan yang sudah terjalin diantara masyarakat sejak dulu”, ujarnya.

Sementara itu, Sonti mengucapkan selamat hari ulang tahun untuk desa Padang Jaya dengan harapan desa tersebut semakin jaya dan semakin kontributif dalam mendukung program-program pemerintah.

“Saya mengucapkan selamat hari ulang tahun yang ke 45 untuk desa Padang Jaya, dan semoga semakin jaya,” ucapnya.

Turut hadir dalam kegiatan, Ketua Tim Penggerak PKK, Eko Kurnia Ningsih, Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Camat Padang Jaya, Forum Koordinasi Kepala Desa Kecamatan Padang Jaya, serta seluruh masyarakat Padang Jaya. (Adv)

Related posts

Warga Gerebek Rumah Pria yang Diduga Dukun Santet, Ditemukan Foto Ditusuk Paku

Ester Minar

Heboh, Pengedar Narkoba Mengaku Dibekingi Oknum Polri

Ester Minar

Seorang Kakek Beli Perhiasan Dengan Uang Receh Sebanyak Dua Karung

Ester Minar

Leave a Comment