suryapagi.com
METRONEWS

Pemprov Berangkatkan 279 Bus Mudik Gratis di Monas

SPcom JAKARTA – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memberikan mudik gratis untuk lebaran 2024. Sebanyak 279 bus program mudik gratis resmi diberangkatkan dari kawasan Monas, Jakarta Pusat, Kamis (4/4/2024) hari ini. Sebanyak 12.170 peserta mengikuti program mudik gratis yang disediakan Pemprov DKI.

“Dengan mengucap Bismillahirrahmannirrahiim, saya melepas keberangkatan peserta mudik gratis angkutan Lebaran Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tahun 2024/1445 Hijriah, semoga semua aman dan sehat sampai ke kampung halaman dan selamat berkumpul bersama keluarga di hari Lebaran,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Joko Agus Setyono dalam sambutannya, Kamis, 4 April 2024.

Joko menegaskan dalam arus mudik ini melibatkan 279 bus. Namun, untuk arus balik diperkirakan akan menyertakan 206 bus.

“Jadi, berangkat ada 279 bus untuk arus mudik, pulangnya 206 bus arus balik. Jadi sekitar 400 lebih,” lanjut Joko.

Dia bilang mudik gratis ini merupakan program rutin setiap tahun. Ia menekankan program karena Dinas Perhubungan Pemprov Jakarta yang menggandeng sejumlah pihak seperti BUMD.

“Kita selenggarakan itu untuk program ini bersama mitra kerja dari Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, BUMD yang juga menyumbangkan sebanyak 16 bus. Lalu, ada BAZNAS BAZIS DKI sebanyak 2 unit untuk rekan-rekan disabilitas,” kata dia.

Joko mengatakan program mudik gratis ini telah dilakukan sejak 2019 silam. Ia berharap agar program ini dapat menekan angka kecelakaan saat mudik, khususnya bagi pemotor.

Selain itu, program ini juga sebagai bentuk komitmen Pemprov DKI Jakarta dalam memberikan moda transportasi yang mudah dan aman dalam momen perayaan Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah di kampung halaman masing-masing.

“Harapannya mereka akan kembali ke Jakarta sesuai dengan jumlah keberangkatan, tentunya semua memang tidak bisa seragam, tapi persiapkan sebaik mungkin,” kata Joko.

Dalam kesempatan yang sama, Kadishub DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengatakan seluruh bus bakal diberangkatkan menuju 19 Kota atau Kabupaten di enam provinsi berbeda.

“Pemberangkatan hari ini semula dari 10.403 penumpang, menjadi 12.170 penumpang yang diberangkatkan,” katanya.

Sementara, untuk para pemudik yang menggunakan motor telah diberangkatkan pada Rabu, 3 April 2024. Sebanyak 12 truk telah mengangkut 355 unit motor ke enam kota tujuan.

“Untuk kendaraan roda para pemudik telah diberangkatkan pada Rabu tanggal 3 April, kemarin. Sebanyak 12 truk menuju ke enam kota tujuan. Mengangkut sebanyak 335 unit sepeda motor,” katanya.

Adapun daftar 19 kota/kabupaten yang menjadi tujuan Mudik Gratis Pemprov DKI 2024 ini, yakni Wonogiri, Solo, Palembang, Bandar Lampung, Tasikmalaya, Kuningan, Tegal, serta Pekalongan.

Kemudian, Semarang, Kebumen, Cilacap, Purwokerto, Wonosobo, Klaten, Kota Yogyakarta, Madiun, Kediri, Jombang, dan Malang. (SP)

Related posts

Siswi SMP Jadi Korban Ekshibisionisme di Depan Sekolah

Ester Minar

Anak Anggota DPRD Kota Bekasi Jual Pacarnya di Aplikasi MiChat

Ester Minar

Debat Capres 2024 Perdana Digelar Nanti Malam, Durasi Saling Menanggapi 60 Detik

Ester Minar

Leave a Comment