suryapagi.com
NEWSREGIONAL

Geger! Kakak Beradik Tewas Usai Nekat Lompat dari Jembatan Tertinggi di ASEAN

SPcom BALI – Kakak berdik berinisial KS (23) dan adiknya, PY (5) ditemukan tewas usai terjun dari Jembatan tertinggi di ASEAN, yakni Jembatan Tukad Bangkung Kabupaten Badung. Hal ini menghebohkan warga Pelaga Kecamatan Petang Kabupaten Badung, Bali, Minggu (26/5/24) sore.

Kedua warga Desa Banjar Rendetin Kecamatan Kubutambahan Kabupaten Buleleng itu pun tewas mengenaskan setelah terjun dari ketinggian 71,14 meter.

Jembatan Tukad Bangkung diklaim jembatan tertinggi di ASEAN dengan fondasi pilar 41 meter di bawah tanah, panjang 360 meter, lebar 9,6 meter dan beroperasi sejak 2007 pada masa Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

“Modus , kronologi dan motif belum tahu. Masih dalam tahap penyelidikan,” ujar Kasi Humas Polres Badung, Ipda Putu Sukarma, Senin (27/5/24).

Berdasarkan informasi, KS dan adiknya PY datang ke Jembatan Tukad Bangkung dengan mengendarai sepeda motor pada hari Minggu sore. Saat tiba di tempat kejadian perkara (TKP), KS lalu menggendong PY dan bersama-sama melompat dari Jembatan Tukad Bangkung.

Kejadian ini menghebohkan warga setempat. Mereka segera datang ke TKP, dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Petang, Polres Badung dan Basarnas Bali.

Tim SAR segera turun untuk mengevakuasi korban meski kondisi medannya gelap gulita. Selain itu, Medan yang terjal membuat proses evakuasi berjalan penuh rintangan.

Korban pun ditemukan terpisah dalam kondisi meninggal dunia. Setelah dievakuasi dari bawah jembatan, kedua korban dievakuasi dengan ambulans menuju RSU Suwiti Petang untuk diotopsi. (SP)

Related posts

Modus Bagikan Takjil, 49 Remaja Bawa Sajam Ditangkap

Ester Minar

Kota Serang Dapat Satu Unit Mobil Pemadam Kebakaran Dari Korea Selatan

Ester Minar

Pemkab BU Gelar Pekan Raya, Peringati Hari Jadi ke-47 Pemindahan Kabupaten Bengkulu Utara

Sandi

Leave a Comment