suryapagi.com
METRONEWSSELEBRITAS

Rano Karno Resmi Mundur Dari DPR Demi Pilkada Jakarta 2024

SPcom JAKARTA – Bakal Calon Wakil Gubernur (Bacawagub) Jakarta, Rano Karno mengaku akan fokus dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024, dan telah menyerahkan surat pengunduran diri sebagai anggota Komisi X DPR RI.

“Saya sudah mengajukan surat pengunduran diri sebagai anggota DPR RI. Sudah, saya sudah kirim, dan semua sudah proses,” ujar Rano di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, Jakarta Pusat, Minggu (1/9).

Rano menyebut surat pengunduran diri sudah ditindaklanjuti dan tengah dalam proses pergantian antar waktu (PAW).

“Jadi artinya, persiapan kesana, artinya saya serius maju di DKI,” jelasnya.

Lebih lanjut, Rano mengajak masyarakat untuk bersama-sama membangun Kota Jakarta. Mengingat Jakarta akan meninggalkan status sebagai Ibu Kota.

“Mari kita bangun kota Jakarta kita ini dengan cita-cita yang memang harus kita kembangkan,” ujarnya. (SP)

Related posts

DPD RI Minta Pelaksanaan Pilkada Kedepankan Keselamatan Jiwa Masyarakat

Sandi

Sales Susu Menipu 8 Bidan Hingga Ratusan Juta

Ester Minar

Jalani Sidang Perdana, Isa Zega Bantah Hina  Shandy Purnamasari

Rasid

Leave a Comment