suryapagi.com
HEADLINEMETRO

Viral Pria Raba Pantat Wanita di TransJ

SPcom JAKARTA – Sebuah video viral menampilkan aksi seorang pria meraba bokong penumpang wanita di dalam TransJakarta. TransJakarta turun tangan.

Dalam video yang beredar, Minggu (16/10/2022), seorang pria berdiri di belakang penumpang wanita. Tangan pria tersebut perlahan mendekat ke arah penumpang wanita yang ada di depannya.

Aksi pelecehan pun terjadi. Penumpang wanita yang menjadi korban pelecehan itu terlihat maju beberapa langkah setelah pelecehan itu terjadi.

Dalam narasinya, pengunggah video mengaku telah mengadukan kejadian ini ke petugas di halte. Foto-foto terduga pelaku juga telah diserahkan ke petugas.

“Udah gue laporin kok ke petugas yang ada di halte dan yang ada di bus 9C Pinang Ranti-Bundaran Senayan,” demikian narasi dalam video.

Video tersebut viral di media sosial, khususnya Twitter. Beberapa warganet menyayangkan kejadian ini. TransJakarta pun turun tangan dan akan mengecek soal betul atau tidaknya peristiwa itu.

“Sebentar, saya cek,” imbuh Kadiv Sekretaris TransJakarta, Anang Rizani Noor, ketika dihubungi.

Anang menyebut pihaknya tengah membahas kasus pelecehan ini. (SP)

Related posts

Presiden Jokowi Resmi Teken Perpres IKN, Investor Dijamin 190 Tahun

Ester Minar

Viral, Pengacara Hamburkan Uang Rp. 40 Juta di Depan Kantor Polisi

Ester Minar

Sudinhub Jakbar Tutup Jalan Kemukus Terkati LEZ

Sandi

Leave a Comment