SPcom LAMPUNG – Pemerintah Kota (Pemkot) Metro menggelar pelantikan enam Kepala Dinas (Kadis), Selasa (3/1/2023).
Wali Kota Metro, Wahdi Sirajuddin berharap mereka yang dilantik bisa langsung bersinergi dengan OPD lain.
“Semoga dengan terisinya Kadis yang kosong ini bisa langsung bersinergi dan bersama-sama membangun Kota Metro dengan baik,” kata Wahdi.
Mereka yang dilantik yaitu, Robby Kurniawan sebagai Kadis Pekerja Umum dan Tata Ruang (PUTR), Helmi Zain sebagai Kadis Perhubungan, Ardah sebagai Kadis Lingkungan Hidup.
Kemudian Jose Sarmento kini menjadi Kepala Satpol PP, Wahyuningsih menjadi Kadis Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPPAPPKB).
Yang terakhir adalah Syahri Ramadhan menjadi Kepala Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) Kota Metro.
Bagi Kaban BPPRD, Wahdi menginstruksikan untuk meningkatkan kinerja supaya bisa menambah PAD di Kota Metro. Kemudian, untuk Dinas PUTR meningkatkan kualitas infrastruktur agar bisa memuaskan masyarakat.
“Untuk Satpol-PP tentu sebagai upaya peningkatan penegakan Perda di Kota Metro. Serta, PPPAPPKB untuk pengentasan stunting,” ucapnya.

Sementara, untuk Dinas Perhubungan yang Wahdi menargetkan program Kota Metro Terang Benderang dimalam hari.
“Untuk meningkatkan penerangan dengan pengadaan 3.000 titik lampu. Dan Dinas Lingkungan Hidup yang akan menata sanitasi dan pembuangan sampah supaya akan lebih baik lagi,” ungkapnya. (Roby)