suryapagi.com
NASIONALNEWS

Unduh Data FDR Sriwijaya Air SJ-182, KNKT: 330 Parameter Kondisinya Baik

SPcom JAKARTA – Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) telah berhasil mengunduh data dari Flight Data Recorder (FDR) Sriwijaya Air SJ-182.

“Ada 330 parameter dan semua dalam kondisi baik. Saat ini sedang kita pelajari,” ujar Ketua KNKT, Soerjanto dalam keterangan tertulis, Jumat (15/1).

Menurutnya, berdasarkan data ADS-B dan wreckage engine, kedua mesin pesawat masih masih beroperasi atau hidup sampai pesawat membentur air. Namun data ini mesti disinkronkan dengan isi cockpit voice recorder (CVR) yang masih dalam pencarian.

“CVR merupakan salah satu bagian penting kotak hitam lainnya, yang digunakan untuk proses investigasi lebih lanjut,” terangnya.

FDR Sriwijaya Air SJ-182 sendiri telah berhasil ditemukan oleh tim penyelam TNI AL pada Selasa (12/1/2021) pada kedalaman 23 meter, di antara Pulau Laki dan Lancang.

Pesawat Sriwijaya SJ-182 rute Jakarta-Pontianak dilaporkan hilang kontak pada Sabtu (9/1/2021) sekitar pukul 14.40 WIB. Sampai akhirnya dipastikan pesawat jatuh di perairan antara Pulau Laki dan Pulau Lancang, Kepulauan Seribu.

Pesawat tersebut membawa 62 penumpang, terdiri dari 6 awak aktif, 40 dewasa, 7 anak-anak, 3 bayi dan 6 awak sebagai penumpang.(SP)

Related posts

Mahasiswa Demo Tuntut Rektor Universitas Pancasila Dicopot

Ester Minar

Terciduk Bawa Busur Panah, 10 Pelajar Ditangkap

Ester Minar

Ikat Kasir Minimarket, Perampok Bawa Kabur Rp 17 Juta

Ester Minar

Leave a Comment