suryapagi.com
NEWSREGIONAL

Jadi Brand Ambassador Judi Online, Selebgram Ditangkap

SPcom BOGOR – Seorang selebgram asal Kota Bogor, Jawa Barat, berinisial SZM (22) ditangkap usai mempromosikan situs judi online melalui akun media sosial miliknya.

“Kita mengamankan selebgram yang mengiklankan atau mempromosikan link bermuatan perjudian online,” kata Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso, Selasa (22/8).

Bismo menerangkan pelaku sengaja mencantumkan situs judi online lewat unggahan di media sosialnya. Bahkan, tak hanya situs saja, tapi turut disertai dengan nomor kontak pengelola situs judi online tersebut.

Dari hasil penyidikan, kata Bismo, ZSM mempromosikan judi online itu karena direkrut menjadi brand ambassador. Ia mendapat upah sebesar Rp7 juta tiap bulannya.

Bismo turut mengungkapkan selaku brand ambassador, selebgram tersebut mempromosikan sejumlah situs judi online.

“Selain situs judi online Cendana88, pelaku pernah mengiklankan situs judi online dengan link Vegas688 pada awal Agustus 2023,” ucap Bismo.

“Dia itu untuk gajinya itu yang pokok itu Rp7 juta. Sedangkan pembagian komisi ketika persentase beberapa pendaftar baru nanti hitung-hitungan tersendiri. Soal berapa jumlahnya kita masih lakukan pendalaman,” sambungnya.

Bismo menerangkan saat ini pihaknya masih terus melakukan penyelidikan terkait kasus judi online ini. Termasuk, memburu pihak yang merekrut SZM untuk menjadi brand ambassador.

“Ini direkrut oleh pelaku yang lain, yang sudah kita kantongi nama dan identitasnya. Sedang kita lakukan pengejaran dan penangkapan,” katanya.

Dalam kasus ini, SZM telah ditetapkan sebagai tersangka. Ia dijerat Pasal 45 ayat 2 UU Nomor 19 Tahun 2020 juncto Pasal 17 ayat 2 tentang Perubahan atas Undang-Undang RI Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik dengan ancaman hukuman penjara maksimal 6 tahun dan denda maksimal Rp1 miliar. (SP)

Related posts

Bupati Tolak Kunjungan Kerja Gubernur, Pengamat Angkat Bicara

Ester Minar

Polemik Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, SKPD saling Lempar Tangan

Ilham Sma15

Kapuspen: Video Viral Panglima TNI Bicara Soal Al-Zaytun Itu Hoax!

Ester Minar

Leave a Comment