Abidzar sempat menyinggung penggemar drama Korea yang menurutnya terlalu fanatik. Pernyataan ini sontak memicu kemarahan publik dan menambah polemik yang ada
SPcom JAKARTA – Nama Abidzar Al Ghifari tengah menjadi sorotan setelah ucapan dan perilakunya saat membintangi film A Business Proposal memicu kontroversi. Abidzar, putra almarhum Jefri Al Buchori, dianggap angkuh dan tidak serius dalam memerankan karakter utama, Kang Tae Moo, dalam remake drama Korea populer tersebut. Pernyataan Abidzar Al Ghifari saat melakukan interview pun dianggap memutarkan balikan fakta.
Tak ayal hal ini menjadi kontroversi dan banyak yang mengancam akan memboikot film ini.Sadar bahwa ucapan dan tindakannya akan berdampak pada penayangan film A Business Proposal, Abidzar Al Ghifari pun membuat permintaan maaf di Instagram miliknya. Meski tidak secara spesifik menyampaikan permintaan maaf terkait ucapannya mengenai film tersebut, Abidzar mengunggah pernyataan permintaan maaf bersama Falcon Pictures, selaku rumah produksi film ini.
“Saya memohon maaf untuk semua yang telah tersakiti atas sikap, perbuatan, dan ucapan saya yang salah. Terima kasih buat kalian semua yang sudah memberikan saya pelajaran yang sangat berharga,” tulis Abidzar dalam unggahannya. Lebih lanjut, Abidzar juga menegaskan bahwa pengalaman ini menjadi proses pembelajaran bagi dirinya agar lebih dewasa dan bijaksana.
“Hal ini menjadi pembelajaran yang besar untuk saya dalam berproses menjadi seseorang yang lebih dewasa dan bijaksana,” sambungnya. Sebelumnya, Abidzar membuat banyak penggemar drakor A Business Proposal kecewa lantaran dianggap tidak serius dalam memerankan tokoh utama, Kang Tae Moo.
Kritik tersebut muncul setelah Abidzar mengaku tidak menonton serial aslinya secara utuh dengan alasan ingin menciptakan karakter sendiri. Tak hanya itu, Abidzar juga sempat menyinggung penggemar drama Korea yang menurutnya terlalu fanatik. Pernyataan ini semakin memicu kemarahan publik dan menambah polemik yang ada. (SP)